Anggota Koramil 19 Trucuk Bersama Warga Bangun Jalan Melalui Program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar

Anggota Koramil 19 Trucuk Bersama Warga Bangun Jalan Melalui Program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar

Smallest Font
Largest Font

Klaten – Anggota Koramil 19 Trucuk, Kodim 0723 Klaten, bersama masyarakat Desa Pundungsari, tengah melaksanakan betonisasi jalan dalam program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) ke-25. (20/09/2024)

Pembangunan yang berlangsung di Desa Pundungsari Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten ini mencakup jalan sepanjang 900 meter, lebar 3,5 meter, dan tebal 12 cm.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kapten Inf Harsono, Komandan Koramil 19 Trucuk, menyampaikan bahwa progres pembangunan saat ini telah mencapai 44%. Ia berharap proyek ini dapat segera selesai agar masyarakat dapat menikmati manfaatnya.

“Jalan yang dibangun ini merupakan akses vital bagi para petani. Kami berharap setelah selesai, jalan ini dapat mendongkrak perekonomian mereka,” tutur Kapten Inf Harsono.

Advertisement
ads
Scroll To Continue with Content

Salah satu warga, Maryadi, menyatakan rasa syukurnya atas adanya kegiatan pembangunan betonisasi jalan dalam program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar di desanya.

“Kami sangat berterima kasih kepada TNI dan pihak terkait. Jalan ini sangat penting bagi kami, terutama untuk transportasi hasil pertanian,” ungkap Maryadi.

Pada proyek betonisasi ini bukan hanya sekadar pembangunan infrastruktur, tetapi juga merupakan wujud sinergi antara TNI dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan. Dengan adanya jalan yang lebih baik, diharapkan aksesibilitas bagi para petani akan meningkat, yang pada gilirannya dapat mendukung peningkatan ekonomi desa.

Melalui program KBMKB Desa Pundungsari Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten, diharapkan pembangunan yang dilakukan dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat khususbya Desa Pundungsari dan umumnya Warga sekitarnya. (Red)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
topnews Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow