Cegah Perpecahan Pascapilkada, Serda Muhammad Zuhri Jalin Komunikasi Sosial dengan Warga Desa Ponjanan

Cegah Perpecahan Pascapilkada, Serda Muhammad Zuhri Jalin Komunikasi Sosial dengan Warga Desa Ponjanan

Smallest Font
Largest Font

PAMEKASAN – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, Serda Muhammad Zuhri, Babinsa Koramil 0826-11 Batumarmar, aktif melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga Desa Ponjanan, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan.

Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gesekan di masyarakat yang mungkin terjadi setelah pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan. Sebagaimana diketahui, perbedaan pilihan politik sering kali memunculkan ketegangan, terutama di tingkat akar rumput.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Setelah pemilihan, tidak menutup kemungkinan adanya gesekan di masyarakat akibat perbedaan dukungan. Sebagai aparat, kami harus melakukan langkah antisipasi, salah satunya melalui komunikasi sosial dengan warga,” ujar Serda Muhammad Zuhri, Senin (3/12/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Serda Zuhri menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan, tanpa memperbesar perbedaan yang ada. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan antarwarga agar suasana desa tetap kondusif.

Advertisement
ads
Scroll To Continue with Content

“Kami ingin memastikan bahwa situasi tetap aman dan damai. Perbedaan pandangan politik itu hal biasa, tapi jangan sampai memecah belah hubungan baik antarwarga,” tambahnya.

Warga Desa Ponjanan menyambut positif langkah yang diambil oleh Serda Zuhri. Mereka mengaku merasa lebih tenang dengan kehadiran Babinsa yang aktif berkomunikasi dan memberikan solusi atas berbagai persoalan yang muncul pascapilkada.

Masyarakat berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin untuk memperkuat hubungan antara aparat dan masyarakat, sekaligus menjaga stabilitas wilayah.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Makruf Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow