Coklit di Benowo Surabaya Sudah 100 Persen, Pantarlih Diminta Tetap Standby Tunggu Instruksi Lanjutan

Coklit di Benowo Surabaya Sudah 100 Persen, Pantarlih Diminta Tetap Standby Tunggu Instruksi Lanjutan

Smallest Font
Largest Font

Surabaya - Sebanyak 190 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di Kecamatan Benowo Surabaya telah menuntaskan kegiatan pencocokan dan penelitian (coklit) sejak tanggal 14 Juli 2024 kemarin. Meski telah tuntas petugas coklit ini diminta tetap standby menunggu instruksi selanjutnya dari PPK dan PPS.

"Laporan dari PPS sudah tuntas per tanggal 14 Juli 2024 kemarin, baik manual dan e-coklitnya," ucap ketua PPK Benowo, Eriek Rahmat Kuncoro saat dikonfirmasi media ini, Selasa (16/7) siang.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kendati telah rampung, pihaknya meminta Pantarlih tetap bersiaga menanti arahan selanjutnya pasca gelaran coklit. Pasalnya, selain masa tugasnya baru akan berakhir pada tanggal 25 Juli 2024 nanti, kerja Pantarlih masih akan dibutuhkan untuk mengeksekusi data-data yang turun dari KPU Kota Surabaya.

Adapun data yang turun dan perlu diverifikasi lebih lanjut oleh Pantarlih antara lain pemilih meninggal dunia, pindah domisili ke luar wilayah Benowo, pindah masuk ke dalam wilayah Benowo dan ubah elemen data.

Advertisement
ads
Scroll To Continue with Content

"Data-data itu juga harus diverifikasi lagi oleh Pantarlih sebelum masa coklit berakhir," sambung dia.

Selain itu, para Pantarlih pun nantinya wajib hadir dalam rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) di tingkat kelurahan/desa oleh PPS. Pelaksanaan kegiatan itu bakal berlangsung antara tanggal 1 hingga 3 Agustus 2024 mendatang.

"Di dalam rapat pleno rekapitulasi DPHP tingkat kelurahan itu Pantarlih harus datang untuk mempertanggung jawabkan kerja-kerja coklitnya kepada pengawasan pemilu, stakeholder dan peserta pilkada," tuntas Eriek.

Untuk diketahui, bahwa pelaksanaan coklit berlangsung selama sebulan penuh yang dimulai dari tanggal 24 Juni hingga 24 Juli 2024. Sementara petugas coklit yakni Pantarlih memiliki masa tugas dari tanggal 24 Juni sampai dengan 25 Juli 2024. (***)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
NEWS Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow