Kodim 0817/Gresik Menggelar Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik Semester II TA 2024
Gresik-Uji kemampuan jasmani prajurit, Kodim 0817/Gresik menyelenggarakan kesegaran jasmani (Garjas) periodik semester II TA 2024 yang diikuti oleh seluruh prajurit bertempat di Lapangan Petrokimia Gresik. Kamis (14/11/2024).
Kegiatan Kesegaran Jasmani Periodik II ini merupakan bagian dari program rutin yang bertujuan untuk menjaga kebugaran tubuh serta meningkatkan daya tahan fisik dalam mendukung pelaksanaan tugas dan tanggung jawab. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung penerapan pola hidup sehat dan disiplin bagi seluruh anggota.
Sebelum pelaksanaannya, dilaksanakan pengecekan personil dan pengisian blangko kemudian dilakukan pemeriksaan kesehatan tahap awal oleh petugas kesehatan guna mengetahui kondisi kesiapan prajurit dan dilanjutkan dengan senam pemanasan/peregangan yang dipimpin oleh Tim Jasrem 084/BJ.
Kapten Inf Iwan Hadi Susanto, S.H selaku Pasipersdim 0817/Gresik mengatakan bahwa banyaknya jumlah Prajurit Kodim 0817/Gresik dan efisiensi waktu bisa maksimal, pelaksanaan Garjas periodik Kodim 0817/Gresik dilaksanakan dua hari dengan tahapan materi yang sama.
Selain itu, diharapkan seluruh prajurit dapat melaksanakan kegiatan ini dengan penuh semangat, sehingga dapat dijadikan sebagai tolak ukur pemeliharaan kesehatan jasmani prajurit yang merupakan program pembinaan personil satuan.
"Diharapkan juga dalam kegiatan ini dapat dijadikan sebagai motivasi untuk lebih menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh bagi seluruh prajurit. Dengan Kesegaran Jasmani yang baik akan meningkatkan performa tugas, serta mengurangi risiko cedera, sehingga baik dalam menjaga pelaksanaan tugas pokok maupun kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.
Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan peserta, selama kegiatan dilakukan pengawasan yang ketat dari Tim Jasrem 084/BJ dan juga petugas medis.(Pen0817).
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow