Polres Kepulauan Talaud Gelar Pelatihan Walpri.
Polres Kepulauan Talaud menggelar Pelatihan Pengawalan Pribadi ( Walpri) bagi calon Kepala Daerah.Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Samrat 2024 dalam rangka pengamanan Pilkada.Jumat, 23/8/2024 siang.
Kegiatan Latihan Walpri yang digelar di Aula Mapolres di Pimpin langsung oleh Kabag Ops AKP Yakobus Melale dan pemberi Materi adalah Danki IV Brimob Talaud AKP Rudi Bawowoh serta diikuti Anggota Polres Talaud dan Brimob Talaud.
Mereka diberi Latihan bagaimana SOP dan menjadi seorang Walpri Calon Bupati dan Wakil Bupati Talaud.
Kapolres Kepulauan Talaud AKBP. Arie Sulistyo Nugroho melalui Kabag Ops AKP.Yakobus Melale selesai kegiatan menyampaikan kegiatan pelatihan Walpri dilaksanakan di Polres Kepulauan Talaud dalam rangka persiapan melakukan kegiatan pengawalan secara pribadi terhadap para Calon, baik para Calon Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Kepulauan Talaud.
"Hal ini dilakukan dengan harapan personil yang akan di tugaskan nanti itu benar-benar mumpuni menguasai tehnik dan taktik pengawalan serta menghindari terjadi hal-hal yang tidak diinginkan" terang Melale.
"Kami berharap para Walpri ini dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan mekanisme dan positif," tutup Melale
Seluruh Personel yang akan dipersiapkan menjadi Walpri di Polres Kepulauan Talaud turut serta mengikuti pelatihan Walpri
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow