PPK Benowo Imbau Pantarlih Tuntaskan Coklit di Tanggal Ini

PPK Benowo Imbau Pantarlih Tuntaskan Coklit di Tanggal Ini

Smallest Font
Largest Font

Surabaya - Pelaksanaan tahapan pencocokan dan penelitian (coklit) Pilkada Serentak 2024 yang dilakoni Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) sejak tanggal 24 Juni silam diharapkan rampung sesuai target yang ditentukan. Penyelenggara pemilu menargetkan coklit tuntas pada minggu ketiga yang jatuh di tanggal 13 Juli 2024.

"Kami harap Pantarlih merampungkan (coklit) pada hari Sabtu ini tanggal 13 Juli 2024. Ini sesuai instruksi KPU Kota Surabaya," ucap Ketua PPK Benowo, Eriek Rahmat Kuncoro saat dihubungi via selulernya pada Sabtu (13/7) pagi.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Untuk itu pihaknya telah memerintahkan kepada jajaran PPS agar memonitor perkembangan coklit utamanya bagi Pantarlih yang progresnya dirasa masih rendah. Cara itu bertujuan untuk memitigasi kendala-kendala yang dihadapi Pantarlih saat turun ke pemilih.

Berdasarkan laporan yang dihimpun, kendala yang dihadapi Pantarlih cukup beragam mulai dari aplikasi e-coklit sering trouble, pemiih yang tidak dapat ditemui lantaran mobilitas penduduk hingga perubahan status kependudukan yang tidak dilaporkan dengan baik.

Advertisement
ads
Scroll To Continue with Content

"Hal-hal semacam ini selalu kita mitigasi, misalnya saat e-coklit sedang trouble maka kami instruksikan Pantarlih untuk mengerjakan lewat manual di formulir Model A-Daftar Pemilih," ulas Eriek.

Kendati demikian, pihaknya masih dapat mentolerir jika sampai tanggal 13 Juli 2024 ternyata masih ada Pantarlih yang meleset dari target penyelesaian sepanjang alasannya masih

rasional.

"Tahapan coklit ini kan sampai tanggal 24 Juli 2024. (Pantarlih) yang meleset dari target pada tanggal 13 Juli 2024 harapannya bisa dikebut sebelum tanggal 24 Juli 2024," imbuh dia.

Sebagai informasi pada penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024 di Kecamatan Benowo terdapat 190 Pantarlih yang tersebar pada 96 TPS. Para Pantarlih ini akan mencoklit 54.109 pemilih di 4 kelurahan sejak tanggal 24 Juni 2024. (***)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
NEWS Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow